Pemuda merupakan kelompok manusia yang berumur 17 tahun keatas. mereka sering bersosialisasi dan mempunyai semangat yang tinggi. didalam kehidupan bersosialisasi dilingkungan masyarakat sekitar biasanya mereka mengadakan kegiatan seperti karangtaruna atau kegiatan lainnya. biasanya pemuda menyukai hal-hal yang baru, penuh tantangan dan kreatifitas. namun pemuda memliki emosi dan ego yang tinggi atau labil. mudah terpengaruh terhadap lingkungan yang negatif. seperti narkoba, pergaulan bebas, dan tawuran. kedewasaan dan pengetahuan mereka yang kuranglah yang menyebabkan mereka mudah terjerumus. oleh karena itu, pengawasan orang tua dan pendidikan sangat amat diutamakan bagi para pemuda karena jaman globalisasi seperti ini terlalu banyak hal negatif terjadi di masyarakat.
Read More..
Saturday, February 27, 2010
Tentang Kehidupan Individu dan Bermasyarakat
Didalam kehidupan individu, setiap individu diharuskan bersosialisasi. tentunya dengan masyarakat sekitar karena individu tersebut tidak bisa hidup sendiri untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. mereka membutuhkan orang lain untuk saling membantu dan melengkapi. individu-individu yang bersosialisasi tersebut dinamakan masyarakat. dan cara masyarakat bersosialisasi itu dinamakan bermasyarakat. Kehidupan individu dalam bermasyarakat tidak lepas dari adanya keaneka ragaman kelompok sosial dalam masyarakat multikultural yang menyebabkan terjadinya proses persilangan (interseksi) dan tumpang tindih (konsolidasi) dalam masyarakat. keanekaragaman kelompok-kelompok sosial dalam masyarakat menyebabkan terjadinya penguatan identitas yang dalam batas-batas tertentu akan mempertajam prasangka antara ras, suku bangsa dan agama yang berbeda.
Read More..
Labels:
SOFTSKILL,
TUGAS KULIAH