Asumsi kelinci tidak butuh minum karena kadar air dalam rumput mencapai 70%, adalah asumsi ngawur. Semua makhluk hidup butuh air minum. Pakan utama kelinci adalah rumput, sayuran dan bijian. Dan rumput timothy adalah pakan terbaik kelinci. Timothy adalah sejenis rumput lapangan yang pada bagian atasnya terdapat “ekor kucing”. Kadar serat rumput timothy cukup baik sehingga tidak menimbulkan masalah pencernaan. Rumput jenis lain, termasuk jerami juga bisa, syaratnya harus dalam kondisi layu. Takaran rumput per hari seberat badan kelinci, diberikan sore hari.
Sayuran sangat perlu buat kelinci untuk mempermudah pencernaan dan mengurangi kadar serat berlebihan. Berikan 3-7 lembar per hari sayuran layu pada siang hari sebagai makanan siang. Sayuran yang baik adalah sosin/ceisim (sayuran untuk mie ayam) dan wortel. Sedangkan kangkung dan kubis (kol) baiknya dihindari karena kadar airnya berlebihan dan mengakibatkan urin berbau tajam.
Read More..