Compiere adalah sebuah software ERP (singkatan dari Enterprise Resource Planning), dan merupakan sebuah software ERP berbasis open source pertama kali dan merupakan salah satu software ERP yang paling popular saat ini. Sampai dengan awal tahun 2008 sudah lebih dari 1.300.000 kali di download dari website http://www.sourceforge.net, Compiere yang di bangun dengan menggunakan Java J2EE dapat di jalankan di berbagai platform seperti Windows, Linux, Unix, dll.
Compiere dilengkapi dengan beberapa fitur, semisal Inventory Management, Purchasing, Sales Order, Account Payable, Account Receivable dan General Ledger sebagai pondasinya. Didukung dengan kemampuan multi currency, multi company dan multi language, Compiere sangat cocok bagi perusahaan-perusahaan berbentuk group of companies, yang lazim diIndonesia.
Kemampuan Compiere yang memungkinkan untuk dibongkar-pasang serta di kustomisasi menjadikannya ERP salah satu produk yang unik di pasaran. Infrastruktur di dalam Compiere memungkinkan pengembangan aplikasi di atas tanpa harus membutuhkan seorang yang ahli dalam pemrograman Java sekalipun. Ini jugapositioning yang baru bagi pasar aplikasi integrasi.
Hal lain yang menarik yang terdapat di Compiere adalah kita dapat merubah business process dan menyesuaikannya dengan kebutuhan organisasi. Dengan demikian aplikasi lebih mudah diterima pengguna dan tidak menyulitkan dalam implementasi. Dalam hal reporting juga sangat fleksible. Compiere menyediakan berbagai pilihan untuk mendesain report dengan sangat mudah, tanpa pengetahuan pemrograman yang mendalam. Anda dapat menentukan jenis data apa saja yang akan ditampilkan dalam sebuah report.
Dengan beberapa karakteristik diatas, Compiere juga dianggap sebagai sebuah framework pengembangan, artinya kita dapat membuang semua kemampuan ERPnya, lalu kita mengembangkan module dari nol, dengan hanya mengadopsi arsitektur keamanan modulenya.
Solusi ini sebenarnya cara paling mudah bagi mereka yang ingin mengembangkan aplikasi desktop atau web, tetapi tak memiliki resource yang cukup misalnya keterbatasan pada tim pengembangan Java. Posisi Compiere sebenarnya dapat disetarakan dengan produk Netbeans yang dikembangkan oleh Sun maupun Eclipse RCP yang diinisialisasi oleh IBM.
Dan satu hal lagi, Compiere juga jalan di semua sistem operasi terkenal diantaranya Solaris, Linux, Unix, AIX, AS/400 dan tentu saja Windows.
Keuntungan Compiere:
a. Implementasi Cepat
Tanpa memerlukan proses pengambilan keputusan yang panjang, yang umumnya terjadi karena masalah perhitungan biaya dan investasi (serta kerugiannya apabila system ternyata gagal). Dengan Compiere resiko kerugian sangat kecil, misalnya apabila anda menghentikan proyek implementasi karena suatu alas an. Disamping itu Compiere tidak mengenal kata gagal, karena apabila system yang ada pada Compiere tidak dapat memenuhi kebutuhan perusahaan anda secara maksimal, anda masih dapat mengembangkannya sendiri dari source code yang tersida.
b. Benar-benar Terintegrasi
Semua data (ERP, CRM, dan Akunting) di picu dari transaksi yang sama. Tidak diperlukan migrasi, penggabungan atau transformasi data. User yang memasukkan data tidak perlu takut tentang informasi yang perlu di masukkan untuk CRM, karena informasi-informasi tersebut secara otomatis akan terintegrasi.
c. Aman dari Kegagalan
Orang umumnya akan berusaha aman dari kesalahan, tetapi sebenarnya tidak ada lingkungan yang benar-benar aman. Mengingat banyaknya variable keamanan. Sehingga anda pasti yakin akan adanya bug dan masalah. Sehingga, idenya adalah membangun system dimana anda dapat berubah salah secara aman, dimana anda dapat memperbaiki kesalahan, mengulangi dari awal dan dapat mengatasi situasi tersebut.
d. Rich and Reach – Rich
Mengacu pada system Clien/Server interface yang memiliki semua fitur yang diperlukan. Reach (Terjangkau) mengacu kepada web interface dimana dapat diakses tanpa harus memerlukan program khusus dari sisi klien.
e. Global Market
Cukup mudah membangun multi fungsi di Compiere dimana mengijinkan anda untuk berbuat di pasar global dengan bahasa yang berbeda, mata uang, dan metode akuntansi.
f. Smart User Interface
Hampir semua tampilan windows dikembangkan pada aturan dasar. Hal ini mengijinkan untuk akses yang sangat personal dan memberikan user apa yang diperlukan. Dalam hal tersebut, Compiere benar-benar memperhitungkan fakta bahwa beda orang akan memiliki kebutuhan yang berbeda pula. Penggerak Perbendaharaan data memungkinkan setup berbasis per-user. Semua Windows dapat di kustomisasi dan dikurangi terhadap field-field diman user seseungguhnya memerlukan diman hal ini memberikan flexibiltas lebih baik dari aplikasi lain.
Fungsional yang terdapat pada Compiere:
a. Fully integrated ERP & CRM solutions
Menjadi solusi software ERP & CRM yang dapat terintegrasi secara penuh
b. Both front-office (pos, web store) & back office functionally
Dapat berfungsi sebagai aplikasi front-office (pos, web store) maupun sebagai back office (pos)
c. Inventory management
Dapat berfungsi sebagai aplikasi management inventory
d. Automated accounting
Dapat melakukan proses secara otomatis
e. Profesional service solution
Menjadi aplikasi servis yang profesional
f. Managed distribution networks
Menjadi aplikasi yang dapat menangani jaringan distribusi
g. Streamlined order processing
Menjadi aplikasi yang dapat melakukan proses pemesanan secara bersamaan
One response to “Apa itu Compiere?”
Artikel yang bermanfaat, terima kasih. :)
kelas 4KA18, saya juga 4KA18 angkatan 2008.
salam kenal.
Leave a Reply